BANGKALAN, - Dalam rangka percepatan vaksinasi, Koramil 0829-14 Klampis terus dampingi pelaksanaan vaksinasi yang digelar oleh puskesmas Klampis di Jalan Raya Klampis Kecamatan Klampis Kabupaten Bangkalan, Senin (11/04/2022).
Pelayanan vaksinasi dibuka mulai dari pukul 08.00 wib melayani vaksinasi untuk anak-anak 6-11 Tahun, remaja, lansia dan masyarakat umum. Untuk jenis vaksin yang tersedia antara lain sinovac, astrazeneca, moderna, pfizer dan covovac.
Plh. Danramil 0829-14 Klampis Letda Inf Soepono mengatakan "Koramil Klampis melalui Babinsa terus melaksanakan pendampingan vaksinasi yang dilakukan oleh puskesmas Klampis", tuturnya.
Diketahui hari ini jumlah masyarakat di wilayah Kecamatan Klampis yang divaksin ada 177 orang. Yang terdiri dari vaksin astrazeneca dosis 2 sebanyak 172 orang (masyarakat umum 147 orang, lansia 25 orang), Pfizer dosis 2 sebanyak 1 orang masyarakat umum dan Booster 4 orang masyarakat umum.
"Alhamdulilah hari ini ada 177 orang yang divaksin", imbuhnya.
Baca juga:
Mengenal Egg Freezing, Berikut Penjelasannya
|
Letda Inf Soepono juga berharap, "kedepannya jumlah masyarakat khususnya di wilayah Kecamatan Klampis sudah divaksin semua, supaya pandemi covid cepat selesai supaya masyarakat bisa melakukan aktivitas dengan normal kembali.” Harapnya pada Selasa (12/04/2022).